Mobile Legend: Bang Bang adalah salah satu games yang sangat digemari saat ini. Seperti game Dota 2, Mobile Legends juga memiliki item kosmetik yang biasa disebut skin. Bukan hanya untuk menunjang penampilan hero, namun skin ini juga akan memberi efek positif “buff” serta memberikan rasa percaya diri pada pemain.
Skin pada Mobile Legends: Bang Bang juga memiliki tingkatan atau level yang akan memberikan efek tambahan pada hero yang dimainkan. Beberapa skin bahkan memiliki efek animasi mulai dari desain hingga voice over pada hero. Semakin banyak efek visual pada skin bisanya harganya akan semakin mahal. Agar lebih jelas simak detail tingkatan skin ML di bawah ini:
8 Tingkatan Skin Mobile Legends: Bang Bang
Skin Mobile Legend tidak hanya dibutuhkan sebagai kosmetik guna memperkeren hero saja, tapi juga akan membuat hero menjadi lebih baik dari segi skill selama permainan. Dengan kata lain skin akan menambah kekuatan hero yang memakainya. Untuk itulah skin sangat penting bagi hero dan pemain harus menggunakannya. Berikut ini tingkatannya:
1. Skin Tanpa Label
Skin ini tidak memberikan perubahan yang menonjol pada hero Anda, hanya mengubah desain hero saja. Harganya pun murah, bisa Anda miliki dengan 200 diamond saja.
2. Skin Elite
Skin hero yang memiliki label elite adalah skin yang lumayan istimewa, sudah memberi perubahan warna efek serta skill. Harganya masih terbilang murah.
3. Skin Season
Skin ini bisa didapatkan secara gratis bagi yang mencapai minimal tier Master. Namun karena gratis maka tidak ada efek yang membanggakan.
4. Skin Star
Skin star adalah salah satu skin bergengsi karena bukan skin yang bisa didapatkan secara gratis. Pada bulan maret 2018 ada Irithel Nightarrow dan Harley Royal Magister.
5. Skin Special
Anda bisa mendapatkan skin ini hanya pada momen spesial saja. Misalnya saja momen valentine, cristmast dan sebagainya.
6. Skin Limited
Skin limited atau terbatas hanya bisa dibeli di saat event tertentu dan periode tertentu. Biasanya Anda bisa mendapatkannya dengan membeli produk tertentu yang bekerja sama dengan Mobile Legends.
7. Skin Epic
Skin ini adalah idaman semua pemain Mobile Legends karena memberikan efek visual yang mewah. Cukup sulit didapatkan sehingga harganya pun agak mahal.
8. Skin Legend
Skin ini memiliki derajat paling tinggi diantara skin lainnya. Pemiliknya biasanya pro player atau sultan karena harganya memang sangat mahal.
Ingin Mempercantik Hero dengan Skin Favorit? Top Up Voucher Mobile Legend: Bang Bang Dulu di BRImo
Membuat hero kesayangan tampil keren secara tampilan dan skill adalah sebuah keharusan untuk mendukung permainan. Anda bisa menggunakan aplikasi mobile dari BRI untuk top up voucher menjadi lebih mudah. Berikut cara top up voucher game melalui BRImo untuk mendapatkan skin impian:
- Buka Aplikasi BRImo di smartphone.
- Pilih fitur Lifestyle.
- Kemudian klik pada kategori Voucher Game dan pilih Mobile Legends.
- Pilihlah voucher.
- Periksa kembali detail lalu lakukan konfirmasi pembayaran.
- Masukan PIN BRImo Anda.
- Transaksi berhasil, voucher siap digunakan! Anda bisa menikmati skin baru yang akan memberikan tampilan beda dalam pertarungan.
Mudah dan praktis bukan beli voucher game pakai BRImo? Yuk, silakan dicoba!
Dapatkan Banyak Hadiah di BRImo FSTVL 2024
Nggak cuma nawarin kemudahan dalam hal transaksi saja, BRI juga menghadirkan acara keren bernama BRImo FSTVL 2024 yang digelar mulai dari 1 Oktober 2024 hingga 31 Maret 2025, lho.
Memang apa sih BRImo FSTVL 2024? Bakal dapat apa aja jika ikutan acara ini?
BRImo FSTVL 2024 adalah program loyalty yang dikhususkan buat para nasabah setia BRI. Jika kamu ikutan acara ini, kamu bakal dapatin banyak hadiah jika memenangkan undian, beberapa di antaranya BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera. Ada juga hadiah mingguannya di Friday Deals, lho. Menggiurkan nggak sih?
Ada lagi nih hadiah lainnya, tapi kamu harus ikutan dua program ini, yaitu:
- Program Undian Berhadiah, diberikan pada nasabah BRI berupa undian berhadiah yang diperoleh dari setiap rata-rata saldo dan nominal BRI poin selama program ini berlangsung.
- Program Direct Gift (Redeem BRIPoin), diberikan kepada nasabah BRI dalam bentuk reward dari BRIpoin di setiap transaksi yang sudah dilakukan.
Nah, ada syarat dan caranya buat ikutan BRImo FSTVL 2024 ini nggak? Tentu ada dong dan gampang banget. Yaitu kamu cukup perbanyak nabung dan transaksi di BRImo aja, lho. Gimana, gampang kan?
Yuk, tingkatkan terus skill hero dengan memberikan skin terbaik. Jangan lupa top up voucher game kamu sekarang menggunakan BRImo. Nggak pakai lama ya, segera downlod aplikasi BRImo sekarang juga!
Referensi:
- https://hybrid.co.id/post/tingkatan-skin-hero-di-mobile-legends/
- https://www.suara.com/tekno/2022/11/24/073000/13-kasta-skin-mobile-legends-favoritmu-urutan-berapa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar